Kamis, 08 Juni 2017

Destinasi Wisata Kabupaten Kampar



“Pulau Qeis Trend Camp” dan “Puncak Ulu Kasuk”


Lokasi objek wisata alam terletak di Danau PLTA Koto Panjang, Kecamatan XIII Koto Kampar khususnya Desa Koto Mesjid telah resmi di buka untuk umum pada Sabtu, 13 mei 2017. Sekitar 30 menit perjalan dari Kota Bangkinang menuju lokasi .Objek wisata yang ditawarkan berupa Wisata Alam yang masih sangat Asri dan masih belum banyak di ketahui oleh para wisatawan baik dalam maupun luar daerah Kabupaten Kampar itu sendiri.  Saat sampai ke lokasi pertama kita akan sampai ke Puncak Ulu Kasuk dimana wisatawan akan di sambut oleh Rumah Pohon yang dari atas tersebut bisa melihat Keindahan  Panorama dari Danau PLTA Koto Panjang yang disebut juga “Puncak Ulu Kasuk” untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada Gambar.1 dan Gambar. 2.


Gambar 1. Rumah Pohon yang terletak di Puncak Ulu Kasuk
  Sumber : (Dokumentasi, 2017)

Gambar 2. Puncak Ulu Kasuk sebutan lainnya Raja Ampat Kawasan PLTA Koto Panjang 
Sumber : (Dokumentasi, 2017)

Selanjutnya perjalanan akan diteruskan ke air terjun Ulu Kasuk yang bagi pecinta alam akan terasa ada sedikit tantangan yaitu untuk menuju air terjun tersebut akan dilalui dengan berjalan kaki berupa turunan dinding bukit dari Puncak Ulu Kasuk itu sendiri, air terjun ulu Kasuk dapat dilihat pada Gambar 3.


Gambar 3. Air Terjun Ulu Kasuk terdiri dari beberap tingkatan  
Sumber : (Dokumentasi, 2017)

Setelah puas melihat Air Terjun Ulu Kasuk perjalan akan diteruskan menuju tempat istirahat sekaligus Camping yaitu Pulau Qeis Trend Camp yang akan dilalui menggunakan perahu bermotor yang masyarakat setempat menyebutnya pompong sekitar 5 menit perjalanan. Kemudian setelah sampai di Pulau Qeis Trend Camp wisatawan bisa istirahat, memancing ikan predator berupa ikan toman, menikmati hidangan yang disajikan pengelola pulau tersebut, bisa tidur dalam tenda, bisa tidur dalam Hammock, berenang dalam danau menggunakan pelambung , bakar ikan segar langsung dari danau PLTA Koto Panjang dan bisa juga bakar ikan patin asli Desa Koto Mesjid dapat dilihat pada Gambar 4. Sampai Gambar 7.

Gambar 4. Perahu bermotor (Pompong) kerja sama dengan Ulu Kasuk sebagai sarana transportasi menuju Pulau Qeis Trend Camp
Sumber : (Dokumentasi, 2017)

 Gambar 5. Welcome Qtcamp (Qeis Trend Camp)          
   Sumber : (Dokumentasi, 2017)

 Gambar 6. Bakar Ikan Segar hasil tangkapan nelayan di Danau PLTA Koto Panjang
Sumber : (Dokumentasi, 2017)

 Gambar 7. Acara makan bersama di Pulau Qeis Trend Camp, terdapat Hammok serta ada 5 tenda besar dengan kapasitas 1 buah tenda 10 orang
Sumber : (Dokumentasi, 2017)

Sedangkang sore harinya wisatawan bisa melihat matahari terbenam (Sunset), Serta pada malam harinya kegiatan akan dilanjutkan dengan bakar jagung dan bernyanyi menggunakan gitar seraya melihat keindahan cahaya lampu dari keramba apung  ditengah-tengah danau PLTA Koto panjang dapat dilihat pada Gambar 8.


Gambar 8. Kegiatan bakar-bakar jagung bersama Mahasiswa/I Sekolah Tinggi Pariwisata Riau (STP Riau) di Pulau Qeis Trend Camp
Sumber : (Dokumentasi, 2017)

Pagi hari setelah sarapan pagi perjalanan akan dilanjutkan dengan perjalan menuju Air terjun Gulamo dan mandi di batu dinding dengan menggunakan perahu bermotor sekitar 2 jam perjalanan, selama diperjalanan mata akan dimanjakan oleh panorama bukit-bukit hijau dan pulau-pulau kecil yang ada di sekeliling Danau PLTA Koto Panjang, rasa penasaran dan capek selama perjalan akan terbayar lunas bahkan mengutip satu kesan dari Dosen Sekolah Tinggi Pariwisata Riau mengatakan “ Kalaulah hari senin itu hari libur maka beliau akan mengajak Mahasiswa/i untuk menambah 1 hari Camping lagi di Pulau Qeis Trend Camp”. Serta harapan beliau yaitu semoga dalam waktu dekat supaya ada kerja sama dari pihak pengelola Pulau Qeis Trend Camp dengan instansi pemerintah maupun suwasta sebagai investor dalam pengembangan objek wisata tersebut berupa penambahan fasilitas dan perbaikan jalan akses menuju lokasi wisata di Kabupaten Kampar sehingga akan mengangkat Marwah Kabupaten Kampar itu sendiri untuk lebih dikenal oleh wisatawan local maupun mancanegara. Untuk lebih jelas dapat dilihat pada Gambar 9. Sampai Gambar 11.


Gambar 9. Persiapan menuju Air Terjun Gulamo menggunakan perahu bermotor
Sumber : (Dokumentasi, 2017)


Gambar 10. Selama diperjalanan menuju objek wisata Air Terjun Gulamo maka mata akan dimanjakan oleh bukit dan pulau-puau kecil di sekeliling Danau PLTA Koto Panjang 
Sumber : (Dokumentasi, 2017)

 


  Gambar 11. Setelah sampai di Lokasi Air Terjun Gulamo
Sumber : (Dokumentasi, 2017)

Setelah puas mengabadikan keindahan Air Terjun Gulamo wisatawan akan di ajak ke Air terjun Batu Dinding sekaligus mandi dan makan siang, setelah itu baru pulang ke Pulau Qeis Trend Camp dapat dilihat pada Gambar 12 dan Gambar 13.

 Gambar 12. Lokasi Air Terjun Batu Dinding  

Sumber : (Dokumentasi, 2017)


Gambar 13. Lokasi Batu Dinding 
Sumber : (Dokumentasi, 2017)


Lampiran : Lokasi Batu Dinding






Link Download FIle PDF Lengkap



Tidak ada komentar:

Posting Komentar